Perhatian

Berhubung ada sedikit masalah,beberapa artikel yang menampilkan gambar tidak bisa dilihat. . . .
Saya selaku pemilik blog mohon maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan Anda. . .
Sekian dan Terima kasih. .

Archives

Sabtu, 07 Februari 2009

30+ Game Online Multiplayer Gratis (MMORPG game)

Game online hampir telah menjadi trend anak muda di berbagai belahan dunia, tidak hanya anak muda saja, tetapi kadang rekan-rekan kerja saya juga menghabiskan weekend-nya di rumah untuk bermain game seperti ini semalaman. Game ini populer karena kualitas gambar, permainan dan tentunya fitur multiplayer yang menarik, bagusnya lagi beberapa pengembang game MMORPG menawarkannya secara gratis. Tapi kadang untuk mencari game MMORPG (istilah untuk game ini di Internet) yang bagus dan menarik di internet bukanlah hal mudah jika anda hanya memasukkan keyword pada kotak pencarian di search engine seperti Google. Berdasarkan banyak sumber, disini anda bisa temukan game-game MMORPG bagus yang jarang anda dengar dan tentunya gratis, banyak diantaranya merupakan game 3D dengan kualitas yang sangat bagus. A must-have MMORPG buat anda mainkan.

1. Anarchy-Online
http://www.anarchy-online.com
Game 3D ini mengambil set di masa depan. Fitur-fitur game ini termasuk banyaknya expansion pack, selain itu game ini meraih berbagai penghargaan.

2. ConquerOnline
http://www.conqueronline.com
Game MMORPG ini menggabungkan berbagai elemen kungfu dengan magic dalam permainannya.

3. Cronous
http://www.cronous.com
Game MMORPG fantasi 3D ini memiliki kelebihan dukungan efek grafis zoom-in dan zoom-out sehingga membuat game ini memiliki efek grafis yang sangat mengasyikkan.

4. DarkEden
http://en.darkeden.com
Game ini menyenangkan karena anda bisa bermain sebagai vampir, mahluk malam, dengan kualitas dan sistem permainan yang
bagus.

5. Deicide
http://deicide.ongameport.com
Game Fantasy 3D dengan sistem skill yang dipisahkan berdasarkan close, ranged, white and dark magic.

6. Dofus
http://www.dofus.com
Game berbasis strategi yang diinspirasi oleh manga dengan lebih 3,5juta pemain. Game ini gratis untuk basic play.

7. Drift City
http://drift.ijji.com
Game MMORPG berbasis race drift berkeliling sekitar kota ini berbeda dengan yang lainnya, karena menggunakan artwork menarik yang diinspirasi oleh anime.

8. DungeonRunners
http://www.dungeonrunners.com
Anda bisa memilih mulai dari fighter, mage, atau ranger. Selain itu anda bisa mengeksplorasi game fantasy ini di beberapa dungeon selama kurang lebih 15 menit.

9. Fishing Champ
http://fishingcamp.gamescampus.com
Game ini menunjukkan bahwa apa saja bisa menjadi game MMORPG, sekarang anda bisaa berjam-jam memancing virtual fish gratis bersama-sama multiplayer lainnya dengan sistem permainan menarik.

10. Flyff
http://flyff.gpotato.com
Kependekan dari “Fly for Fun”, Flyff memiliki voting tinggi dari para penggemar game-game MMORPG dan mengambil setting fantasy.

11. Hero
http://hero.netgame.com
Mengambil setting di dunia yang dipenuhi mitos cina kuno, game MMORPG berbasis martial art ini memiliki keunikan berbeda dibanding game lainnya dan juga disertai penggarapan grafis yang bagus.

12. Heroes in The Sky
http://his.gamescampus.com
Game ini mengambil setting peperangan di udara pada saat perang dunia II pasifik dan juga perang udara Normandy.

13. KalOnline
http://www.kalonline.com
Setting game MMORPG ini mengambil tempat di abad dunia pertengahan, dengan banyak pengembangan game dan grafis yang menarik.

14. KnightOnlineWorld
http://www.knightonlineworld.com
Game medieval 3D ini sangat menekankan game pada berkelompok dengan pemain multiplayer lainnya.

15. Martial Heroes
http://banner.martialheroes.eu/index_onrpg.html
Setting game 3D ini mengambil pada dunia fighting fantasy martial arts.

16. Myth WarOnline
http://www.mythwaronline.com
Game perang dengan grafik klasik 2D ini memiliki background yang terasa seperti lukisan. Penggarapan grafisnya benar-benar bagus.

17. Ran Online
http://ran.myrosso.com
Serial game fantasy dengan setting di Asia ini mengambil cerita tentang iblis yang turun dari langit. Game ini menarik karena skenario permainannya disusun dengan baik.

18. Rappelz
http://rappelz.gpotato.com
Game fantasy dengan setting pada dunia 3D dimana anda bisa berkelompok dan bekerjasama membunuh monster.

19. RF-OnlineGame
http://www.rf-onlinegame.com
Dengan mengambil tempat sangat jauh di galaksi luar angkasa, game sci-fi dengan grafis luar biasa ini merupakan game perang bintang dengan beberapa pilihan perang.

20. Risk Your Life Part 2
http://www.ryl2.com.my
Game fantasy 3D ini memiliki grafis bagus seperti game-game 3D di atas.

21. Scions Of Fate
http://fate.netgame.com
Game berbasis 3D ini berasal dari komik dengan nama yang sama.

22. SecondLife
http://secondlife.com
Dengan berbagai versi seperti CSI:New York dan versi amerika The Office, game ini kepopulerannya hampir menyamai The Sims di seluruh dunia dan terutama UK dan USA. Seperti halnya namanya, game ini bisa membuat merasakan kehidupan kedua anda.

23. Sherwood Dungeon
http://www.maidmarian.com/sherwoodlanding.htm
Game MMORPG dengan cerita menarik ini tidak memerlukan registrasi, anda hanya perlu memasukkan nama dan menekan enter.

24. ShotOnline
http://shotonline.gamescampus.com
Game MMORPG golf ini memberikan feel bermain golf yang benar-benar seperti nyata yang bisa anda mainkan kapan saja bersama berbagai orang di dunia.

25. SilkRoadOnline.net
http://www.silkroadonline.net
Game dengan setting dunia fantasy ini mengambil tema rute perdagangan jalur sutera.

26. Space Cowboy
http://sco.gpotato.com
Dengan menggabungkan MMORPG tradisional dengan aksi style FPS, anda dapat bermain sebagai pilot fighter di suatu planet yang jauh.

27. Tatsumaki: Land at War
http://www.landatwar.com
Dengan mengambil setting pada abad ke 16 di Jepang, sebelum adanya meriam dan mesiu, anda bisa bermain sebagai seorang shogun atau anggota kelompok pemberontak kekaisaran pada masa itu. Game dengan basis developer game di Jepang ini memberikan feel grafis yang sangat menyenangkan.

28. TricksterOnline
http://www.tricksteronline.com
Dengan karakter-karakter lucu binatang disini dengan grafis bagus, game berperang bisa menjadi tidak lagi menarik buat anda. Gameplay game MMORPG ini juga menarik.

29. TurfBattles
http://www.turfbattles.com
Game MMORPG fantasy perang 3D ini sangat mudah dimainkan, gratis hingga pada beginning gameplay.

30. UpShift Strike Racer
http://strikeracer.gpotato.com
Gameplay race MMORPG game ini adalah racing di kota Triumph dan menembak beberapa pengendara lain dengan grafis 3D yang bersih.

31. VoyageCenturyOnline
http://www.voyagecenturyonline.com
MMORPG berbasis petualangan samudera ini menarik karena anda bisa mengarungi dunia dengan kapal anda sendiri.

32. WarRock.net
http://warrock.net
Game MMORPG gratis ini berbasis FPS fighting meliputi semua area, udara, laut dan darat. Akan tetapi tidak gratis jika anda ingin meng-upgrade senjata.

Tidak ada komentar:

Mengenai Saya

Foto saya
Seorang siswa dari SMK KARTANEGARA yg tergila-gila dengan TEKNOLOGI KOMPUTER,,,